You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Wakil Bupati Ingin Asrama Siswa di Renovasi
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Asrama Siswa SMAN 69 Diminta Direnovasi

Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Ismer Harahap berharap asrama siswa SMAN 69 di Pulau Pramuka segera direnovasi. Sebab, asrama tersebut dinilai sudah tidak layak.

Bangunan asrama sekolah sangat tidak layak, tidak representatif

"Bangunan asrama sekolah sangat tidak layak, tidak representatif," ujar Ismer, Selasa (7/11).

SMAN 69 Pulau Pramuka Siapkan Genset Selama UNBK

Dikatakan Ismer, asrama dibangun pada tahun 1980-an dan hingga saat ini belum dilakukan perbaikan. Untuk itu dirinya meminta Suku Dinas Pendidikan Kepulauan Seribu untuk segera membuat anggaran renovasi total bangunan asrama tersebut.

"Saya minta kita carikan solusinya, agar siswa-siswi kita nyaman, para orangtuanya juga kalau ke sini bisa nyaman," katanya. 

Sementara itu, Kepala Seksi Pendidikan Menengah Sudin Pendidikan Kepulauan Seribu, Muhammad Syaifudin mengatakan, Pihaknya telah mengajukan anggaran di tahun 2018 mendatang untuk melakukan renovasi asrama siswa tersebut. 

"Tahun depan sudah dialokasikan untuk renovasi total asrama putra dengan anggaran Rp 4 miliar, sementara asrama putri masih diajukan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3665 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1068 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye915 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye910 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye882 personNurito